Text
PEMANFAATAN RUMPUT LAUT Eucheuma Spinosum UNTUK PEMBUATAN HIDROGEL
Pembuatan hidrogel dari rumput laut Eucheuma spinosum dengan penambahan polivinil alkohol merupakan produk diversifikasi dari pemanfaatan rumput laut sebagai bahan pembuatan hidrogel untuk memenuhi kebutuhan masyarakat di bidang kesehatan dan bidang lainnya, serta menunjukkan variasi hasil olahan produk non pangan perikanan agar dapat meningkatkan nilai tambah pada komoditas rumput laut tersebut. Tujuan dari pelaksanaan praktek akhir adalah untuk mengetahui alur proses pembuatan karaginan, mengetahui proses pengolahan hidrogel dengan penambahan polivinil alkohol menggunakan metode mixture design dan mengetahui mutu hidrogel dengan penambahan polivinil alkohol. Alur proses pembuatan hidrogel dengan penambahan polivinil alkohol meliputi persiapan bahan baku, homogenisasi polivinil alkohol, pemanasan, penuangan, freeze dan thawing. Hasil uji parameter hidrogel dengan penambahan polivinil alkohol menunjukkan daya serap air 4,07%, fraksi gel 87,33%, ketebalan pertama 0,279 cm, kedua 0,266 cm, ketiga 0,481 cm, keempat 0,439 cm, kelima 0,476 cm, keenam 0,485 cm, dan ketujuh 0,274 cm dan kuat tariknya rata-rata 0,085 Kg/cm3
50143110680 | (RUANG KIPA) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain